RESEP MASAKAN NASI GORENG SAYUR (CINA)
Bahan:
- 50 gram jamur shitake
- 50 gram kacang polong beku
- 3 sdm minyak untuk menumis
- 1 butir bawang bombay, iris tipis
- 3 siung bawang putih, memarkan, cincang halus
- 2 cm jahe, iris tipis
- 75 gram wortel rebus, potong dadu kecil
- 50 gram jagung manis, sisir bulirnya
- 450 gram nasi
- ½ sdt penyedap rasa jika suka
Aduk menjadi satu:
- 1 sdm kecap manis
- 2 sdm kecap asin
- 1 sdt minyak wijen
- 1 sdt cuka beras
Cara Membuat Resep Masakan Nasi Goreng Sayur (Cina):
- Rendam jamur shitake dengan air panas sampai empuk, lalu iris memanjang. Sisihkan. Seduh kacang polong beku. Tiriskan dan sisihkan.
- Panaskan minyak, tumis bawang bombay dan bawang putih sampai haraum. Masukkan jamur, kacang polong, wortel dan jagung manis. Aduk sebentar.
- Tambahkan campuran kecap manis, kecap asin, minyak wijen dan cuka beras. Masukkan nasi. Aduk-aduk sampai bumbu dan bahan tercampur rata. Angkat, Sajikan hangat.
Untuk 4 orang
Tidak ada komentar:
Posting Komentar