RESEP KUE PUTU AYU
Bahan:
- 300 gram terigu
- 250 gram gula pasir
- 1 sdm emulsifier
- 5 butir telur
- 150 ml santan
- 1 sdm pewarna hiaju
- 1 butir kelapa muda, parut
- Garam secukupnya
Cara Membuat:
- Kocok telur bersama gula sampai mengental, beri emulsifier. Kocok kembali sampai putih. Tuang santan, tambahkan terigu. Aduk rata.
- Siapkan cetakan, olesi dengan minyak, beri sedikit kelapa parut. Tekan-tekan dan padatkan, lalu tuang adoan ke dalam cetakan. Kukus adonan selama 30 menit sampai matang. Angkat, lalu keluarkan dari cetakan dan sajikan.
Untuk 15 buah Tip:bungkus tutup kukusan atau tutup panci dengan kain supaya air tidak menetes pada adonan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar