RESEP KUE PEANUT BUTTER STEAM
Bahan I:
- 6 kuning telur
- 4 putih telur
- 125 gram gula pasir
- 8 gram cake emulsifier misal Tbm, Sp, Ovalet
- ¼ sdt garam
- ½ sdt vanili bubuk
Bahan II (Campur dan Ayak):
- 135 gram tepung terigu protein sedang, misal segitiga
- 20 gram susu bubuk full cream
- ¼ sdt baking powder
Bahan III (Cairkan):
- 65 gram mentega
- 65 gram margarin
- 120 gram white cooking chocolate
Bahan IV:
- 50 gram selai kacang
- 1 sdt kopi instan
- 1 sdm rhum kopi
Cara membuat resep kue Peanut Butter Steam:
- Campur dan kocok bahan I menjadi I hingga mengembang dan mengental
- Masukkan bahan II sedikit demi sedikit hingga rata. Tuang bahan III, aduk perlahan dengan spatula hingga tercampur rata
- Ambil 50 gram adonan, campur dengan bahan IV, aduk hingga rata
- Tuangkan kembali ke dalam adonan dasar, aduk perlahan hingga membentuk pola marmer
- Tuang ke dalam 2 loyang ukuran 30 x 10 x T4 cm yang telah diolesi dengan sedikit minyak dan dialasi kertas roti
- Kukus kedalam panci pengukus selama 25 menit hingga matang
- Angkat dan dinginkan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar