RESEP MASAKAN BELUT LADA HITAM
Bahan:
- 500 gram belut ukuran sedang, potong
- 1 butir jeruk nipis, ambil airnya
- Minyak untuk menggoreng dan menumis
- 3 siung bawang putih, cincang halus
- 1 butir bawang bombay, iris tipis
- ½ buah paprika merah, potong dadu
- ½ buah paprika hijau, potong dadu
- 1 batang daun bawang, potong serong
- 1 sdm minyak wijen
- 1 sdt angciu
- 1 sdm lada hitam, tumbuk kasar
- 1 sdt garam
- Penyedap secukupnya, jika suka
- 150 ml air
- 1 sdm maizena, larutkan dengan sedikit air
Cara Membuat Resep Masakan Belut Lada Hitam:
- Lumuri belut dengan jeruk nipis, diamkan selama 15 menit. Cuci bersih, tiriskan. Panaskan minyak dalam wajan, goreng belut sampai setengah matang, angkat, sisihkan.
- Tumis bawang putih sampai harum, tambahkan bawang bombay, belut, paprika merah, paprika hijau dan daun bawang.
- Masukkan belut goreng. Beri minyak wijen, angciu, lada hitam, garam, penyedap dan air. Masak sampai mendidih.
- Tuang larutan maizena, aduk sampai kuah mengental. Angkat, sajikan panas.
Untuk 4 porsi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar